MAU BETERNAK BEBEK?? BACA DULU TIPS CARA MEMILIH INDUKAN DAN ANAKAN (DOD) BEBEK YANG BAIK DAN BERKUALITAS INI !!

Talitakum Indonesia ~ MAU BETERNAK BEBEK?? BACA DULU TIPS CARA MEMILIH INDUKAN DAN ANAKAN (DOD) BEBEK YANG BAIK DAN BERKUALITAS INI!! Bebek adalah salah satu ternak unggas yang tidak kalah banyak peminatnya, bahkan ada beberapa warung makanan atau resto yang menjadikan bebek sebagai menu utama atau menu andalan nya.

Asal mau berusaha dan memanfaatkan lahan yang ada budidaya bebek dapat dijadikan salah satu pundi-pundi pemasukan bagi sahabat Talitakum Indonesia yang mau berkreatifitas dan tidak malas.

Sebelumnya saya sudah bagikan informasi seputar jenis-jenis bebek unggul yang paling banyak dibudidayakan di Indonesia, nah kurang lengkap jika tidak melengkapinya dengan informasi cara memilih Indukan anakan DOD yang berkualitas.

Jika sahabat sekalian berkeinginan beternak bebek, ada baiknya memahami kriteria jenis bebek unggul dan bagaimana tips cara memilih indukan bebek atau anakan (DOD) yang baik dan berkualitas.


Hal ini menjadi pengetahuan dasar bagi sahabat untuk meraih kesuksesan beternak bebek/itik, karena salah satu faktor penunjang keberhasilan suatu budidaya ialah pemilihan bibit yang berkualitas demi mendukung hasil yang maksimal.

"Ingat salah memilih indukan atau DOD dapat berakibat fatal bagi masa depan peternakan bebek anda" 

Berikut ini saya akan mencoba membantu sahabat bagaimana menentukan indukan atau anakan bebek DOD yang berkualitas, semoga bermanfaat..

Kriteria Indukan Bebek/Itik Petelur Yang Baik 

+ Jika sahabat membeli indukan bebek/itik sebaiknya dari dinas pertanian terkait atau peternak handal yang sudah memiliki pengalaman dalam dunia ternak bebek. Sahabat boleh lihat bebek yang dia budidayakan apakah bagus atau tidak.

+ Perhatikan indukan bebek petelur yang baik memiliki bulu yang sempurna. Sempurna yang dimaksud adalah tidak ada bagian bulu yang masih muda pada seluruh bagian badan mulai dari dada, sayap, dan dubur.

+ Pilihlah indukan bebek petelur yang sudah berumur 5 bulan dengan berat 1,3 kg - 1,4 kg untuk jenis bebek mojosari dan 1,4 kg - 1,5 kg untuk jenis bebek alabio. 

+ Usahakan berat indukan harus seragam agar menghasilkan telur yang seragam pula.

+ Salah satu ciri-ciri bebek yang sudah berumur 5 bulan adalah bagian bulu pada sayap sudah pecah atau terlihat tumbuh bulu-bulu baru dan bulu terlihat sudah mengembang atau orang biasanya menyebut sudah lurik. Nah itu pertanda bebek yang sudah berumur 5 bulan dan siap untuk bertelur.

Perbedaan itik yang masih muda dan belum siap nelur ialah jarak dubur ke tanah. Indukan bebek siap bertelur terlihat dari bagian dubur sudah turun, biasanya orang jawa menyebutnya "trombolnya" sudah turun.

+ Indukan bebek siap bertelur terlihat dari tulang pubish atau dubur yang sudah melebar, jika diraba dengan jari tangan dan ternyata lebarnya sekitar 3 ruas jari tangan maka dapat dipastikan bebek/itik sudah siap bertelur.

+ Pastikan indukan juga terlihat sehat, aktif dan tidak ada cacat pada bagian tubuh.

Kriteria Indukan Bebek/Itik Pedaging Yang Baik 

+ Biasanya indukan bebek pedaging berasal dari bebek betina petelur afkiran (sudah habis masa bertelur). Indukan bebek berusia 10 minggu.

+ Berat badan  3kg- 4kg

+ Jika tujuan sahabat untuk beternak bebek pedaging sebaiknya saya menyarankan untuk memelihara bebek pejantan saja. 

Kenapa??

Alasannya sederhana, bebek pejantan lebih murah dan pertumbuhannya lebih cepat dibanding bebek betina, lebih rakus, dan siklus pertumbuhannya juga lebih cepat, maka hasil akhirnya juga akan seragam.

Sahabat tidak perlu khawatir kesusahan mencari bebek pejantan karena peternak handal atau toko ternak berkualitas sudah membedakan antara bebek pejantan dan bebek betina.

Sedikit Tips Untuk Membedakan Bebek Jantan dan Betina 

+ Bebek jantan memiliki paruh lebih mengkilap daripada bebek betina.

+ Ukuran lebih besar bila dibandingkan bebek betina.

+ Leher pejantan lebih pendek dan ekor pejantan lebih naik dibanding bebek betina.

+ Dari suara bebek jantan lebih parau (serak) dibanding bebek betina. Mungkin sama kaya manusia, ada jangkun nya. heheee

Kriteria Anakan DOD (Day Old Duck) Yang Baik 

+ Pusarnnya sudah kering dubur terlihat bersih dan perut tidak menggembung.

+ Bulu mengkilap dan tidak terlihat cacat pada seluruh bagian tubuh dan kaki alias pincang.

+ Mata terang, jernih dan tidak melek.

+ Berat badan minimal 40 gram - 50 gram

+ Tubuh berwarna gelap, lincah, dan nafsu makan baik.

+ Pastikan sudah diberi vaksin, bebas dari penyakit Avian Influenza (AI), fowl fox, fowl cholera, dan penyakit bebek lainnya.

+ Beli bibit dari dinas terkait atau peternakan yang sudah memiliki sertifikat. Agar kualitasnya dapat dipertanggungjawabka atau sudah terbukti bagus.

Demikianlah informasi yang kami bagikan mengenai TIPS CARA MEMILIH INDUKAN DAN ANAKAN (DOD) BEBEK YANG BAIK DAN BERKUALITAS INI !! Semoga menambah wawasan bagi sahabat Talitakum sekalian dan semoga bermanfaat.

Sumber : Prof Emer Dr Peni S Hardjosworo praktisi perunggasan IPB dan beberapa praktisi dan bahan bacaan lainnya.

Monggo dibaca dulu lur, ada beberapa artikel terbaik dari kami. Semoga bermanfaat menambah pengetahuan kalian 

~ Cara Membuat Probiotik RABAL hasil Penelitian Prof Ibnu Sahidir Yang Sudah Terbukti Mampu Meningkatkan Nafsu Makan Unggas dan Ternak. 

~ Ramuan Organik Penambah Daya Tahan Tubuh Ternak Unggas Anda. 

~ Faktor Penyebab Penurunan Kualitas dan Produksi Telur Ayam

~ Sapi Perah Unggulan Dengan Kualitas Susu Terbaik

~ Cara Tepat Membasmi Hama Gurem/Kutu Ayam. Yuk Buktikan Sendiri!!

Mau berlangganan artikel GRATIS?? Gampang, Subscribe dan masukan alamat email sahabat. Kami akan Kirim Artikel Berkualitas bagi Sahabat..

Jika artikel ini bermanfaat, bantu saya share pada teman-teman yang lainnya ya. Saling berbagi itu indah :)

1 Response to "MAU BETERNAK BEBEK?? BACA DULU TIPS CARA MEMILIH INDUKAN DAN ANAKAN (DOD) BEBEK YANG BAIK DAN BERKUALITAS INI !!"

Kami menerima kritik dan saran yang bersifat membangun
.
No SARA and RASIS.

Berkomentarlah dengan Bijak. SPAM, JUDI!! Otomatis Dihapus!!