5 Situs Blogger Yang Wajib Kamu Kunjungi Jikalau Ingin Meninggkatkan Trafik Pengunjung Pada Blogger Mu!!

Talitakum Indonesia ~ 5 Situs Blogger Yang Wajib Kamu Kunjungi Jikalau Ingin Meninggkatkan Trafik Pengunjung Pada Blogger Mu!! Seiring berkembangnya zaman yang sudah memasuki era digital mau tidak mau memaksa kita untuk berubah! Sahabat boleh lihat begitu pesatnya perkembangan era digital saat ini, salah satu bukti kongkrit yang nyata adalah semakin maraknya situs-situs jual beli online seperti bukalapak, tokopedia, lazada, dll.

Hal ini juga berdampak pada penggiat blogger, khususnya bagi para blogger mania yang bertujuan untuk mencari pemasukan tambahan melalui blogger tentu harus berusaha keras agar postingan artikel nya berada diurutan 3 teratas atau paling tidak berada pada halaman pertama pencaharian.

Jika blogger yang sahabat buat berada pada urutan 3 teratas atau setidaknya pada halaman pertama pencaharian tentu akan semakin memudahkan pengunjung untuk masuk dan membaca artikel yang sahabat posting. 

Hal ini juga akan sejalan dengan ledakan pengunjung yang akan sahabat peroleh, karena pada umumnya pengunjung atau netizen hanya fokus pada artikel teratas atau halaman pertama saja. Sangat jarang kita jumpai netizen jika ingin mencari suatu informasi mau masuk sampai ke halaman kedua atau halaman berikut nya.

Jika sahabat mau mendapatkan uang dari blogger dengan iklan perorangan atau google adense tentu pengunjung blogger sahabat harus rame, minimal 100 pengunjung per hari.. 

Nahhh.. Cara ini hanya bisa kamu dapatkan jika postingan sahabat berada pada urutan 3 teratas atau halaman pertama!

Khusus bagi penggiat blogger pemula alias newbie seperti saya ini, hehee harus banyak berguru dan mencari ilmu agar artikel yang sahabat posting mampu bersaing pada urutan teratas. Meskipun tidak mudah tapi dengan kerja keras pasti bisa!!

Pada kesempatan kali ini saya akan beritahu 5 situs blogger yang paling sering saya kunjungi dan berkat tutorial dari situs-situs blogger tersebut setidaknya beberapa artikel yang saya posting berada pada urutan 3 teratas atau minimal berada pada pertama halaman pencaharian.

Berikut ini adalah 5 situs blogger yang wajib kamu kunjungi jikalau ingin trafik blog mu meningkat dengan cepat!!

1. http://sugeng.id/ 

Sebelum saya berkata-kata lebih jauh terlebih dahulu saya mengucapkan terimakasih buat Mas Sugeng Riyadi , karena template blogger yang saya gunakan ini adalah hasil karya beliau dan template ini diberikan gratissss, tetapi satu pesan beliau jangan mengubah tulisan design by mas sugeng yang ada dibawah, sebagai penikmat yang gratisan harus tau diring dong. hehee Jika sahabat mau boleh langsung mendownload nya disini

Tidak hanya memberikan template gratis pada situs milik Mas Sugeng ini kamu akan dimanjakan dengan tulisan-tulisan mengenai tutorial blogger, panduan ngeblog dari A sampai Z bagi pemula, cara meningkatkan pengunjung dan trafik blogger, cara-cara menghasilkan uang dari blogger, cara mengoptimalkan SEO blogger, bahkan jika kamu blogger profesional diajak untuk kerja sama adsense. Jujur pertama sekali ane baru belajar nge blog tulisan-tulisan dari Mas Sugeng banyak memberikan saya pencerahan dan menambah wawasan saya.

Pokoknya situs milik Mas Sugeng ini saya rekomendasikan sekali bagi kamu blogger pemula dijamin deh bakalan ketagihan baca tulisan beliau dari A sampai Z. 

2. http://panduanim.com/ 

Blogger ini milik Mas Darmawan dan dikelolah oleh mas Darmawan sendiri, artinya beliau adalah penulis tunggal pada blogger miliknya.

Tapiii....

Jangan salah bro, meskipun penulis blog ini cuma satu orang kualitas dari isi artikel yang beliau publish benar-benar sangat berkualitas ibarat daging sapi jenis wagyu. Sudah pernah mencicipi daging sapi wagyu belum?? Bagaimana rasanya?? Sangat lembut nan lezat sekali bukan??

Oleh karena itu tidak salah saya sebagai admin menilai bahwa tulisan-tulisan beliau begitu sangat bagus, isi nya benar-benar memanjakan para blogger pemula seperti saya inilah. heheee

Tulisan blogger milik Mas Darmawan juga selalu berada pada urutan teratas pencaharian google bagi kamu yang mencari bagaimana cara meningkatkan traffik blogger. 

Tidak hanya sampai disitu tulisan-tulisan beliau juga dapat dikatakan sangat lengkap, akurat, dan membahas suatu pokok "permasalahan" sampai tuntas ke akar-akar nya!

Pada blogger ini kamu akan diajarkan bagaimana cara meningkatkan trafik blogger dengan benar istilah beliau "white link", cara menulis yang baik, cara membuat judul agar menarik dan mengundang minat pembaca, dan strategi online marketing, optimasi SEO, dan masih banyak lain nya lagi.

Bagi kamu pemula sangat saya rekomendasikan deh agar segera merapat menikmati tulisan-tulisan beliau. Jujur saya sampai detik ini masih rajin mengunjungi situs milik beliau.

3. http://www.arlinadzgn.com/ 

Blogger ini milik mbak Arliana, salah satu blog pribadi saya juga menggunakan template hasil karya mbak Arliana sebagai template blogger.

Pada blogger ini kamu juga akan diberi tutorial maupun panduan bagaimana cara mengoptimalkan blogger agar lebih SEO, berbagai macam tips menarik juga dapat kamu peroleh pada blog milik mbak Arliana seperti menambahkan link sumber otomatis, membuat profil dibawah postingan, cara membuat recent post sederhana, dan masih banyak lagi tutorial yang beliau berikan mengenai dunia blogging.

4. https://www.maxmanroe.com/ 

Sebagai suku batak menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi saya melihat ada putra batak yang juga terbilang suksess di dunia blogging. Yupps dia adalah Marikxon Manurung admin situs www.maxmanroe.com/ 

Memang saya tidak mengenal beliau secara langsung tetapi jika dilihat tulisan-tulisan beliau sangat bermanfaat dan menginspirasi, tidak hanya itu setiap postingan beliau mengenai internet marketing dan panduan blogger juga selalu berada pada urutan teratas.

Jadiiii... bagi sahabat yang sedang belajar dunia blogger, pas sekali rasanya jika saya menganjurkan sahabat langsung mengunjungi situs ini, sahabat boleh masuk ke halaman blogging. Disana kamu akan menemukan artikel menarik yang berhubungan dengan  internet marketing, SEO, cara meningkatkan traffik blogger, berbagai tips menarik lainnya yang pastinya dapat membantu kamu meningkatkan traffik blogger milik mu!

Semoga artikel mengenai 5 Situs Yang Wajib Kamu Kunjungi Jika Inging Belajar Meningkatkan Traffik Ini Bermanfaat Bagi Sahabat Talitakum Sekalian!! 

Salam Suksess dari saya! 

Sebelum sahabat pergi jangan lupa membaca beberapa artikel menarik lainnya dari kami ya. Semoga dapat menambah wawasan sahabat sekalian.

~ Seni Memulai Usaha Agar Suksess!! 

~ 5 Peluang Usaha Dibidang Pertanian Yang Jika Kamu Tekuni Akan Menghasilkan Omset Ratusan Juta Lho!  

~ 6 Pengusaha Muda Sukses Yang Menginspirasi.! 

~ 7 Daun Yang Memiliki Khasiat Menyembuhkan dan Mengobati Penyakit Pada Ikan. 

~ Mari Kaum Muda, Jangan Takut Berwirausaha!! 

~ Berikut Adalah Jenis-Jenis Tanaman Yang Paling Sering Dijadikan Bonsai.

Terimakasih Bagi Sahabat Yang Sudah Mampir! 

Jangan lupa Subscribe dan Masukkan Alamat e-mail sahabat jika tidak ingin ketinggalan Info Menarik Lainnya. 

Klik share untuk membagikan artikel ini jika dirasa bermanfaat. Saling berbagi itu Indah :) :) 

0 Response to "5 Situs Blogger Yang Wajib Kamu Kunjungi Jikalau Ingin Meninggkatkan Trafik Pengunjung Pada Blogger Mu!!"

Posting Komentar

Kami menerima kritik dan saran yang bersifat membangun
.
No SARA and RASIS.

Berkomentarlah dengan Bijak. SPAM, JUDI!! Otomatis Dihapus!!